• PREDIKSI JERMAN VS YUNANI (PANZER DI HADANG DEWA)
  • REVIEW:RONALDO BAWA PORTUGAL KE SEMIFINAL EURO 2012
  • TEKNOLOGI GARIS GAWANG HARUS DIGUNAKAN
  • BILEK AKAN RUBAH STRATEGI TOTAL DEMI ATASI RONALDO
  • PREDIKSI PEREMPAT FINAL EURO 2012-portugal vs rep.ceko
  • JESUS NAVAS BAWA SPANYOL LOLOS KE PEREMPAT FINAL SEBAGAI JUARA GROUP C
  • SYAFFARIZAL MURSALIN AGRI-PEMAIN INDONESIA YANG BERMAIN DI LIGA QATAR
  • PORTUGAL LOLOS KE PEREMPAT FINAL SETELAH KALAHKAN BELANDA
  • JERMAN LOLOS KE PEREMPAT FINAL EURO 2012 SETELAH TUMBANGKAN DENMARK

Rabu, 20 Juni 2012

Syaffarizal Mursalin Agri,pemain indonesia yang akan dinaturalisasi menjadi warga qatar



Syaffarizal Mursalin Agri merupakan pemain sepakbola kelahiran Lhokseumawe, Aceh. Pemain yang akrab disapa Farri Agri ini sejak umur 4 tahun telah tinggal di Qatar bersama kedua orangtua serta kakak adiknya karena ayahnya bekerja di sebuah perusahaan perminyakan Qatar Gas.


Sejak kecil Farri Agri sudah menyukai sepakbola. Pada umur 7 tahun, Farri mulai berlatih di Qatar dengan ditangani pelatih asal Inggris Mr Green. Pada tahun 2004 dia mengikuti seleksi, dan oleh tim pemandu bakat klub Al Khor, dia diajukan ke Qatar Football Association. Farri akhirnya diterima sebagai salah satu pemain asing yang bisa memperkuat Al Khor di Liga Qatar. Agri bermain di tim junior Al-Khor sejak berusia 12 tahun, dan mulai berlatih dengan tim inti sejak usia 16-17 tahun.


Pada tahun 2007, ASPIRE Academy for Sports Excellence di Doha, Qatar menemukan talentanya dan merekrut Farri Agri. Karena dinilai berbakat, Farri termasuk pemain asing Qatar yang masuk kandidat pemusatan latihan Aspire. Ini merupakan program jangka panjang Qatar untuk membina pemain berbakat yang punya prospek bisa dinaturalisasi menjadi pemain nasional Qatar. Mengenai kabar Farri Agri akan dinaturalisasi oleh pemerintah Qatar agar bisa memperkuat tim nasional negara itu dibantah Farri Agri dan menyebut berita itu tidak benar. Dia merupakan warga negara Indonesia dan ingin membela Indonesia. Walaupun begitu anehnya di situs http://www.qfa.com.qa yang merupakan situs asosiasi sepakbola Qatar disebutkan kewarganegaraan Farri Agri adalah Qatar ??
Semoga saja Farri Agri bisa masuk tim nasional Indonesia karena Farri Agri merupakan striker yang berbakat. Pada waktu dia masih bermain untuk tim junior (U-14) kompetisi Qatar dia telah menjaringkan goal sebanyak 15 goal. Farri Agri juga membuat gol ke gawang Villarreal U-17 ketika membela ASPIRE U-17 Qatar. Farri Agri saat ini masih bermain untuk Al-Khor jr. Di situs www.alkhor-club.com, Farri Agri tercatat sebagai pemain klub Al Khor SC yang bertanding di liga utama Qatar (Stars League Qatar) walau Farri Agri masih bermain sebagai pemain pengganti.




Saat ini Farri Agri masih menjalani kuliah untuk memperoleh gelar sarjana jurusan International Business Management di Universitas Stenden, Doha, Qatar. Farri Agri disebutkan juga tidak menutup kemungkinan untuk bermain di liga di Indonesia. Namun, ia saat ini lebih fokus menyelesaikan kuliahnya terlebih dahulu sebelum mengambil keputusan terjun ke sepakbola profesional atau tidak. Pada tanggal 13 April 2012, PSSI mengumumkan nama-nama pemain yang akan direkrut untuk masuk tim nasional Indonesia. Syaffarizal Mursalin Agri termasuk nama yang masuk dalam daftar seleksi tim nasional tersebut.




Profil pemain:
Nama: Syaffarizal Mursalin Agri
Nama panggilan: Farri Agri
Tempat dan tanggal Lahir: Lhokseumawe, Aceh 8 Agustus 1992
Tinggi Badan: 175 cm
Posisi: Striker
Ayah : Agri Sumara
Ibu : Cut Mulidawati




Karier Sepakbola:
Al Khor SC (2004 - sekarang)
sumber:www.bolaspot.com

0 komentar:

Posting Komentar