• PREDIKSI JERMAN VS YUNANI (PANZER DI HADANG DEWA)
  • REVIEW:RONALDO BAWA PORTUGAL KE SEMIFINAL EURO 2012
  • TEKNOLOGI GARIS GAWANG HARUS DIGUNAKAN
  • BILEK AKAN RUBAH STRATEGI TOTAL DEMI ATASI RONALDO
  • PREDIKSI PEREMPAT FINAL EURO 2012-portugal vs rep.ceko
  • JESUS NAVAS BAWA SPANYOL LOLOS KE PEREMPAT FINAL SEBAGAI JUARA GROUP C
  • SYAFFARIZAL MURSALIN AGRI-PEMAIN INDONESIA YANG BERMAIN DI LIGA QATAR
  • PORTUGAL LOLOS KE PEREMPAT FINAL SETELAH KALAHKAN BELANDA
  • JERMAN LOLOS KE PEREMPAT FINAL EURO 2012 SETELAH TUMBANGKAN DENMARK

Rabu, 09 Mei 2012

EURO 2012 - profil kapten group D

Setelah beberapa kita mengenal beberapa nama figur kapten dari Grup A, Grup B, dan Grup C kini tiba saatnya untuk kita mengetahui beberapa nama yang akan menjadi kapten dalam ajang Piala Eropa 2012 ini. Berikut ini adalah profil kapten dari Grup D

Ukraina
Andriy Shevchenko
Pemain kelahiran 29 September 1976 ini di plot sebagai kapten timnas Ukraina dalam ajang Euro 2012. Saat ini Shevchenko tergabung dalam klub Dynamo Kyiv dan bermain pada posisi penyerang.
Selain nama Andriy Shevchenko timnas Ukraina juga memiliki nama kapten cadangan yaitu Anatoliy Tymoshchuk yang saat ini bergabung bersama klub Bayern Munich.


Salah satu alasan pelatih Oleh Blokhin memilih Shevchenko menjadi kapten adalah pengalaman yang dimiliki oleh penyerang berusia 35 tahun ini.

Selain itu pengalaman merumput bersama klub-klub ternama seperti Chelsea, dan AC Milan diharapkan dapat memberikan motivasi tersendiri bagi pemain-pemain muda lainnya.


Swedia
Zlatan Ibrahimovic

Pemain kelahiran 3 Oktober 1981 ini di plot sebagai kapten timnas Swedia dalam ajang Euro 2012. Saat ini Ibrahimovic tergabung dalam klub AC Milan dan bermain pada posisi penyerang.

Pengalaman bergabung bersama klub-klub elit di berbagai belahan benua Eropa menjadikan salah satu nilai plus tersendiri dari dirinya untuk memimpin rekan-rekan satu negaranya dalam berjuang di atas lapangan hijau.


Prancis
Hugo Lloris

Pemain kelahiran 26 Desember 1986 ini di plot sebagai kapten sementara timnas Prancis oleh pelatih Laurent Blanc. Saat ini Lloris bergabung bersama klub Lyon.

Lloris berhasil menyingkirkan beberapa nama pemain besar sekelas Franck Ribery, Florent Malouda, dan Eric Abidal lebih berpengalaman.

Kita tunggu aksi dai Lloris bersama timnas Prancis dalam ajang Euro 2012 ini.


Inggris
Steven Gerrard

Pemain kelahiran 30 Mei 1980 ini memiliki pelauang besar menjadi kapten timnas Inggris menggantikan posisi John Terry. Akan tetapi keputusan ini belumlah final mengingat masa transisi dari era kepelatihan Fabio Capello menuju era Roy Hodgson yang baru seumur jagung.

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh Gerrard adalah kemampuan diatas lapangan dalam memimpin pasukan Liverpool yang sudah tidak perlu diragukan kembali serta ketenangan dalam memainkan si kulit bundar. (kpl/bola)

0 komentar:

Posting Komentar